Sentani – Rapat koordinasi pencegahan virus corona, di kediaman Kepala Distrik Demta Kab. Jayapura, Sabtu (21/03/2020).
Rapat koordinasi yang dihadiri Kepala Distrik Demta Edison Yapsenang, S.Sos, Danramil Demta Kapten Paulus Logo, Kapolsek Demta diwakili Kanit Provos Bripka Ronald Mayor, anggota Polsek Demta, para kepala Kampung dan tamu undangan, membahas pencegahan serta antisipasi penyebaran virus corona di Distrik Demta.
Kapolsek Demta Ipda Warsito, SH mengatakan, dari hasil rapat dengan para stakeholder mereka sepakat akan dilakukan pencegahan dan antisipasi virus corona di Distrik Demta, nantinya dilakukan langkah – langkah menyangkut dengan adanya kebersihan lingkungan di tiap kampung – kampung, dan sosialisasi juga akan dilakukan ke masyarakat – masyarakat.
Lanjut Ipda Warsito, usai ibadah besok, akan dimulai dengan pembersihan jalan utama yang menuju ke kampung – kampung terkhusus juga akan dilakukan pemantauan terhadap orang yang keluar masuk di wilayah Distrik Demta.
“Terutama terhadap crew kapal luar Papua, kapal yang berlabuh di Dermaga PT. Skip Bulking Station yang berada tepat di Kota Demta, tidak lupa juga kami menghimbau kepada masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga kesehatan diri masing – masing,”ujar Kapolsek
Penulis : Guntur
EditorPublish : Uriiep