Tolikara, Papua Pegunungan – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polres Tolikara melaksanakan kegiatan patroli rutin di sejumlah titik strategis wilayah hukum Polres Tolikara, Selasa (6/1/2026).
Kegiatan ini merupakan wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat guna menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif. Patroli tersebut dipimpin langsung oleh Padal Regu III Patroli, Kasat Lantas Polres Tolikara Iptu Febri Yudha Asmara, S.H, didampingi oleh Kasat Resnarkoba Polres Tolikara Ipda Muh. Suryanto, serta melibatkan sejumlah personel dari berbagai fungsi.
Dalam pelaksanaannya, personel patroli menyusuri kawasan pemukiman warga, pusat aktivitas masyarakat, serta ruas jalan utama. Selain melakukan pemantauan situasi keamanan, petugas juga melaksanakan dialog dengan komunitas ojek dan masyarakat lainnya guna menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mengajak masyarakat berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.
Iptu Febri Yudha Asmara, S.H menyampaikan bahwa patroli ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
“Patroli ini adalah bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat. Kami hadir untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif, sekaligus membangun komunikasi yang baik dengan warga sekitar,” ujarnya.
Senada dengan hal tersebut, Ipda Muh. Suryanto menambahkan bahwa kegiatan patroli juga dimanfaatkan untuk memberikan imbauan terkait bahaya penyalahgunaan narkoba serta mengajak masyarakat agar segera melapor apabila mengetahui adanya aktivitas yang mencurigakan di lingkungan sekitar.
Masyarakat pun menyambut positif kehadiran aparat kepolisian. Kehadiran personel Polres Tolikara di lapangan dinilai mampu memberikan rasa aman serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.
Dengan dilaksanakannya patroli rutin ini, Polres Tolikara berharap situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Tolikara dapat terus terjaga, sehingga tercipta lingkungan yang aman, tertib, dan harmonis bagi seluruh lapisan masyarakat.
Penulis : Ardi