Karubaga — Bertempat di lapangan merah putih kota karubaga, proses pelatihan paskibraka kab. tolikara dalam rangka kesiapan pelaksanaan upacara hari proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia yang ke – 79 terus di mantapkan oleh Polres Tolikara. Kamis, (01/08/2024).
Kapolres Tolikara Kompol Irianto John,.S.Sos,.M.H melalui Kabag SDM AKP Budiharjo Kadir menjelaskan bahwa proses pelatihan bagi paskibraka yang dilatih oleh personel Polres Tolikara telah memasuki tahapan pemantapan formasi dilanjutkan tata cara pengambilan bendera, tata cara pengibaran dan juga penurunan bendera merah putih. Ungkapnya
“Ini penting sebab marwah dari pelaksanaan upacara hari besar kenegaraan tersebut ialah saat anggota paskibraka dihadapkan melaksanakan pengibaran dan juga penurunan bendera merah putih agar tidak terjadi kesalahan sehingga dapat berjalan dengan sempurna atau sukses sesuai harapan.” Jelasnya
“Kepada para peserta pelatihan paskibraka yang telah ditunjuk melaksanakan proses pengambilan bendera merah putih dilanjutkan pengibaran dan begitupun sebaliknya juga saat penurunan kami harapkan dapat memahami betul setiap materi yang diberikan oleh pelatih agar pelaksanaan upacara yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2024 berjalan dengan sukses sesuai harapan Pemerintah Daerah dan juga kami Kepolisian Resor Tolikara._ Tutup Kabag SDM
Ardi HUMAS