Membentuk Karakter Polri yang Humanis dan Profesional Melalui Binrohtal di Polres Asmat.

banner 728x250

Asmat – Dalam upaya meningkatkan kualitas iman dan membentuk karakter personil yang profesional, Polres Asmat menggelar kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal), Bertempat Mako Polres Asmat, Kamis (22/01/2026).

Kegiatan Binrohtal terbagi di tiga lokasi utama di lingkungan Polres Asmat.

​1.Umat Muslim: Melaksanakan ibadah secara khidmat di Mushola At-Taubah Polres Asmat.

​2.Umat Kristen: Melaksanakan ibadah dan renungan bersama di Aula Wira Pratama Polres Asmat.

​3.Umat Hindu: Melaksanakan persembahyangan di Rumah Ibadah Umat Hindu Polres Asmat.

Kapolres Asmat AKBP Wahyu Basuki, S.I.K., menyampaikan bahwa kegiatan Binrohtal bukan sekadar kewajiban formal, melainkan pondasi mental bagi setiap anggota Polri dalam menjalankan tugas pelayanan kepada masyarakat.

“Kegiatan ini adalah investasi mental. jika rohaninya baik, maka tindakannya di lapangan pun akan baik, profesional, dan jauh dari pelanggaran,”Ungkap Kapolres Asmat.

Penulis : Polres Asmat

banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
banner 728x250