Merauke – Personil Polres Merauke melaksanakan pengamanan kegiatan Penyerahan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Tahun 2024 yang digelar oleh Pemerintah Provinsi Papua Selatan, bertempat di GOR Hiad Sai, Jalan Prajurit, Merauke, Jumat siang (18/7/2025).
Kegiatan ini turut dihadiri langsung oleh Kapolres Merauke AKBP Leonardo Yoga, S.I.K., M.M., yang sekaligus memantau langsung jalannya acara bersama personel pengamanan dari Polres Merauke.
“Dikatakan oleh Komandan pengamanan bahwa Kami dari Polres Merauke menurunkan personel sebanyak 150 Personil untuk memastikan kegiatan ini berjalan aman, tertib, dan kondusif. Ini adalah bentuk sinergi kami dengan pemerintah daerah dalam mendukung agenda-agenda penting, termasuk penyerahan SK CPNS,”
Dalam acara tersebut ada beberapa rangkaian kegiatan resmi, termasuk sambutan Gubernur Papua Selatan Prof. Dr. Ir. Apolo Safanpo, S.T., M.T., I.P.M., serta penyerahan SK CPNS secara simbolis kepada para peserta. Sebanyak 781 CPNS yang telah menerima SK turut hadir dalam kegiatan tersebut.
Hingga akhir acara pada pukul 13.43 WIT, seluruh kegiatan berjalan dengan aman, lancar, tertib, dan dalam pengawasan penuh dari personel Polres Merauke.