Sarmi – Satuan Lalu Lintas Polres Sarmi melaksanakan kegiatan pengawalan, pengaturan, dan pengamanan arus lalu lintas dalam kegiatan Parade Merah Putih yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Sarmi. Senin (12/8/2024)
Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi kemacetan arus lalu lintas yang berpotensi mengganggu kelancaran Parade Merah Putih, sekaligus menciptakan Kamtibcarlantas.
Tampak sejumlah anggota Satuan Lalu Lintas bersiaga di sepanjang jalur kegiatan Parade Merah Putih tersebut untuk melakukan pengaturan lalu lintas. Tidak hanya itu, Satuan Lalu Lintas ada juga untuk mencegah timbulnya fatalitas kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya.
Kegiatan pengawalan dan pengaturan arus Lalu Lintas ini dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Sarmi, IPDA Ranto Sihombing,S.H. beserta seluruh personel Satuan Lalu Lintas
Kasat Lantas menyatakan, “Kegiatan pengawalan dan pengamanan ini adalah salah satu upaya kami untuk memastikan kelancaran dan keamanan Parade Merah Putih dalam rangka HUT-RI yang ke-79 th. Kami berharap, dengan adanya pengaturan lalu lintas yang baik dan himbauan yang kami berikan, masyarakat dapat lebih sadar dan patuh terhadap aturan lalu lintas, sehingga mengurangi risiko kecelakaan dan mendukung kelancaran acara.”
Kasat lantas juga menempatkan anggotanya di titik-titik yang dianggap rawan kemacetan dan Mereka akan mengatur arus lalu lintas sehingga tidak ada pengguna jalan yang dirugikan dan arus lalu lintas tetap aman dan lancar.