Agats — Kapolres Asmat, AKBP Samuel Dominggus Tatiratu, S.I.K., memimpin pelaksanaan rapat analisis dan evaluasi (Anev) dalam meningkatkan kinerja jajaran Polres Asmat melalui Beyond Trust Presisi. Jumat, (15/11/2024).
Anev Beyond Trust Presisi ini diadakan di ruang Vicon, dihadiri oleh Wakapolres Asmat, Kompol Sutardi, S.H., M.H., Kasi Was Polres Asmat, Iptu Wilu Utomo, S.Sos, serta para operator.
Dalam Anev tersebut, Kapolres menekankan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat melalui prinsip Beyond Trust, yaitu membangun kepercayaan publik dengan mengedepankan transparansi, akuntabilitas, dan pelayanan yang lebih baik.
Selain itu, Kapolres juga mengingatkan kepada seluruh anggota untuk selalu mengutamakan prinsip-prinsip kerja yang profesional dan humanis dalam menjalankan tugas sehari-hari.
“Melalui Anev ini, kita ingin mengidentifikasi segala hambatan yang ada, mengevaluasi kinerja yang sudah dilakukan, serta mencari solusi untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam pelayanan kepada masyarakat. Program Beyond Trust Presisi ini menjadi pedoman untuk membangun kepercayaan yang lebih kuat antara Polri dan masyarakat,” ujar Kapolres.
Kapolres juga menekankan kepada seluruh jajaran, khususnya rekan-rekan operator, untuk terus meningkatkan kinerja meskipun situasi menjelang Pilkada.
“Tantangan kita semakin besar, namun hal ini tidak boleh menjadi hambatan. Kita harus tetap profesional dan menjaga netralitas, agar pelaksanaan Pilkada berjalan aman dan lancar,” tambah Kapolres.
Tujuan utama dari Anev terbatas ini adalah untuk mengidentifikasi kendala-kendala yang dihadapi para operator Beyond Trust Presisi dalam menjalankan tugas mereka, serta mencari solusi untuk meningkatkan efektivitas dan responsivitas mereka.
Kapolres Asmat, AKBP Samuel Dominggus Tatiratu, S.I.K., ingin memastikan bahwa seluruh operator memiliki pemahaman yang kuat terkait standar operasional program ini, sehingga dapat berfungsi secara optimal dalam mendukung tugas kepolisian yang transparan, akuntabel, dan humanis.
“Selain itu, Anev ini bertujuan memperkuat koordinasi internal dan kesiapan teknis operator, terutama menjelang Pilkada yang berpotensi meningkatkan dinamika keamanan. Dengan memperjelas tugas dan peran masing-masing operator, Kapolres berharap mereka mampu berperan lebih efektif dalam deteksi dini, pengolahan informasi, dan pelaporan situasi, sehingga Polres Asmat dapat menjaga stabilitas keamanan dan kenyamanan masyarakat secara lebih maksimal,” tutupnya.