Wakapolres Tolikara Pimpin Anev Berakhirnya Operasi Ketupat Cartenz – 2025 Di Wilayah Kabupaten Tolikara

#image_title
banner 728x250

Karubaga- Bertempat di Aula Mapolres Tolikara telah dilaksanakan Anev Berakhirnya Operasi Ketupat Cartenz -2025 di wilayah Kabupaten Tolikara yang dipimpin oleh Wakapolres Tolikara Kompol Dallon Togatorop, Selasa (08/04/2025).

Kegiatan Anev tersebut diikuti oleh Kabag OPS Polres Tolikara AKP. F. Taborat, S.H , KBO Samapta Ipda. C. F. Wally ( Padal Regu I) , Kabag Logistik AKP. Edward N. Gultom ( Padal Regu II), Kasat Samapta Iptu. N. Wenda ( Padal Regu III) beserta Personel Polres Tolikara yang terlibat dalam Operasi Ketupat Cartenz – 2025 di Wilayah Kabupaten Tolikara.

“Selamat siang rekan-rekan kita mengucapkan syukur kepada Tuhan karena masih diberikan kesehatan sehingga kita dapat hadir dalam pelaksanaan Anev kegiatan Operasi Ketupat Cartenz – 2025,” ucap Wakapolres Tolikara.

Lanjut, terimakasih kepada rekan-rekan yang terlibat dalam pelaksanaan Operasi. Kita bersyukur bahwa secara umum kegiatan berjalan aman, tertib dan tidak ada hal-hal yang menonjol.

Ditambahkan, oleh sebab itu kepada rekan-rekan Padal agar di cek kembali kehadiran personel dari masing-masing regu selama kegiatan, sehingga tidak menjadi kecemburuan dari personel yang telah melaksanakan kegiatan dengan baik “

“Harus ada punistmen kepada personel yang tidak melaksanakan perintah dan kewajibannya dengan baik, namun menuntut hak yang sama dengan rekan-rekan yang loyalitas melaksanakan perintah dan kewajibannya, Semoga ini menjadi bahan dan renungan kita bersama untuk meningkatkan kinerja kita pada pelaksanaan operasi-operasi yang lain kedepan,” cetus Wakapolres Tolikara Kompol Dallon Togatorop

Selain itu, Kabag OPS Polres Tolikara AKP. F. Taborat, S.H menyampaikan bahwa selama pelaksanaan Operasi Ketupat Cartenz – 2025 merupakan perintah dan petunjuk dari Mabes Polri dilaksanakan selama 14 Hari terhitung mulai tanggal 26 Maret s/d 08 April 2025.

“Terdapat banyak kendala yang kita hadapi selama pelaksanaan Operasi, namun semua itu merupakan perintah dan wajib dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Terkait dengan kendala tersebut akan menjadi bahan evaluasi bagi kita, dan secara bertahap akan kita upayakan untuk membenahi pada pelaksanaan operasi-operasi ke depan,” Jelasnya.

“Intinya bahwa kebersamaan kita mulai dari awal hingga akhir pelaksanaan kegiatan, jangan ada kecemburuan,” pungkas Kabag OPS Polres Tolikara AKP. F. Taborat, S.H.

banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
banner 728x250