banner 728x250

Jalin silaturahmi, Kapolda Papua Berikan Bantuan Kepada Pengurus Masjid Nurul Huda Semangga

banner 728x250

Jayapura – Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri, S.I.K didampingi Wakapolda Papua Brigjen Pol Ramdani Hidayat, S.H melakukan kegiatan silaturahmi bersama jamaah Masjid Nurul Huda Semangga, Kota Merauke, Jumat (12/5).

Kegiatan yang dihadiri Para Pejabat Utama Polda Papua tersebut turut disambut hangat oleh jemaah serta pengurus Masjid Masjid Nurul Huda.

Kapolda Papua pada sambutannya mengatakan bahwa ia mengharapkan agar tali silaturahmi antar sesama muslim dan sesama umat agama lainnya tetap terjalin dengan baik, serta masyarakat mampu menjaga kedamaian dan ketentraman di Kampung Marga Mulya Semangga.

“Hari ini kami akan meresmikan Kantor Polisi di Kampung Marga Mulya Semangga, tentunya harapn kami agar anggota Polri yang berdinas disini bisa menjadi bagian dari warga masyarakat,” ucapnya.

Ia juga beroptimis bahwa di Kampung Marga Mulya Semangga akan banyak lahir anggota Polri yang akan mengamankan daerahnya sendiri.

Pada akhir kegiatan, Kapolda Papua dan Wakapolda Papua menyerahkan bantuan kepada pengurus Masjid Nurul Huda Semangga.

Sukri selaku pengurus Masjid Nurul Huda Semangga mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Polda Papua atas bantuan serta kunjungan yang sudah silakukan oleh Kapolda Papua beserta rombongan.

“Kami ucapkan banyak terimakasih kepada Bapak Kapolda dan Wakapolda Papua beserta jajarannya, bantuan yang telah diberikan tentunya akan kami pergunakan dengan baik dan kami berharap mudah mudahan Bapak beserta rombongan betah dan nyaman melaksanakan kegiatan di Kampung kami,” tuturnya.

Kegiatan penyerahan bantuan oleh Kapolda Papua dan Wakapolda Papua merupakan salah satu bentuk kepedulian Kepolisian kepada masyarakat. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.

banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
banner 728x250