banner 728x250

Proses Pendaftaran 4 Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kab. Tolikara Berjalan Dengan Aman dan Lancar

#image_title
banner 728x250

Karubaga – Bertempat di Kantor KPU Kab. Tolikara, Gabungan TNI-Polri hadir memberikan pelayanan pengamanan kegiatan pendaftaran 4 bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kab. Tolikara yang dimulai sejak tanggal 27 – 29 Agustus 2024, Jumat (30/08/2024).

Kapolres Tolikara Kompol Irianto John, S.Sos,M.H, saat dikonfirmasi menyampaikan terimakasih kepada seluruh lapisan masyarakat, panitia penyelenggara (KPU) dan seluruh anggota gabungan TNI-Polri yang sudah bersama-sama mengawal proses kegiatan pendaftaran 4 bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kab. Tolikara yang dimulai sejak tanggal 27 – 29 Agustus 2024 sehingga dapat berjalan dengan baik dan lancar.

“Keempat bakal calon yang telah tedaftar di KPU dapat kami jelaskan bahwa pada hari Rabu tanggal 28 Agustus 2024 pendaftar bakal calon pertama yaitu Dinus Wanimbo, S.H – dr. Gamael Eldorando Enumbi.” ujar Kapolres Tolikara.

Lanjutnya, dihari berikutnya yaitu Kamis tanggal 29 Agustus 2024, sebanyak 3 bakal calon telah mendaftarkan diri di KPU Kab. Tolikara diantaranya yaitu Pasangan calon Dr. Nus Weya, S.PAK., S.E., M.M – Yan Wenda, S.Sos, berikutnya Pasangan calon Irinus Wanimbo, S.H – Arson Kogoya, S.IP., dan terakhir Pasangan calon Willem Wandik, S.Sos – Yotam Wonda, S.H., M.Si. semua kegiatan berjalan dengan aman, lancar dan tertib.

Ardi HUMAS

banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
banner 728x250