banner 728x250

Lewat Jumat Curhat Warga Kampung Yapanani Sampaikan Keluhan Kepada Polsek Angkaisera

banner 728x250

Yapen – Polsek Angkaisera melaksanakan kegiatan rutin jumat curhat yang mana kali ini menyambangi warga sekitar di Kampung Yapanani. Jumat (15/3/24).

Kehadiran kepolisian tentunya ingin mendengarkan secara langsung masukan-masukan warga terlebih untuk menjaga situasi aman kondusif.

Dari berbagai pengapian warga dimana warga mengharapkan akan peningkatan patroli diwilayah Yapanani agar masyarakat terus merasa terlindungi, penyampaian lain oleh warga adalah keluhan kondisi salah satu SD di Kampung Yapanani yang mana sejak dua minggu terakhir ini tidak aktif proses belajar mengajar membuat anak-anak hanya datang bermain tanpa belajar, serta berbagai penyampaian keluhan warga lainnya.

Iptu Adam Malik Siahaan selaku Kapolsek Angkaisera dalam menanggapi masukan masyarakat mengatakan, untuk keamanan masyarakat sendiri anggota Angkaisera terus melakukan patroli sambang namun mengingat keterbatasan anggota membuat belum dapat terjangkau untuk semua kampung-kampung pada wilayah kerja Polsek Angkaisera.

Untuk aktivitas belajar mengajar sendiri, dirinya akan melakukan koordinasi dengan pihak sekolah untuk menanyakan kendala yang di hadapi sehingga tidak adanya lagi kekosongan belajar mengajar.

“terima kasih atas semua masukan-masukan yang telah di sampaikan dan ini menjadi hal penting untuk kami tindak lanjuti”.terangnya.

Disela-sela kegiatan pula, Iptu Adam Malik Siahaan menyampaikan himbauan Kamtibmas dengan warga tetap saling menjaga keharmonisan antar sesama tanpa harus terhasut akan isu-isu tidak benar apalagi pasca pelaksanaan Pemilu 2024.

banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
banner 728x250