Polres Sarmi Lakukan Pengamanan Dan Pengawalan Logistik Pemilukada Kabupaten Sarmi

#image_title

Sarmi – Personil Polres Sarmi melakukan pengamanan dan pengawalan Logistik Pemilukada berupa Surat Suara Calon Bupati Kab. Sarmi dan Surat Suara Calon Gubernur Provinsi Papua dari Jakarta ke Jayapura Menggunakan Pesawat Lion Air JT 798 Kemudian Melanjutkan Perjalanan darat Menggunakan kendaraan Roda 4 Jenis Truck dengan Pengawalan Mobil PJR Sat Lantas Polres Sarmi. Jum’at (25/10/2024)

Adapun Rincian Logistik Surat Suara Calon Bupati Kab. Sarmi dan Calon Gubernur Provinsi Papua yang tiba dari Jakarta sebagai berikut :

a.16 Box (28.883) Logistik Surat Suara Calon Bupati Kab. Sarmi dan 5 Box Logistik Surat Suara Calon Gubernur Provinsi Papua
b. Dalam 1 Box Logistik Calon Bupati Kab. Sarmi berisi 2.000 Surat Suara dikalikan 16 Box dengan total 32.000 Surat Suara Calon Bupati
c. Dalam 1 Box Logistik Calon Gubernur Provinsi Papua berisi 6.000 Surat Suara dikalikan 5 Box dengan total 30.000 Surat Suara

Setelah tiba di gudang Logistik KPU Sarmi disambut oleh Pj. Bupati Sarmi Ir. Iman Djuniawal M. Si., Kapolres Sarmi Kompol Suparmin, S.IP, M.H., Dandim 1712 Sarmi Letkol Czi Bagus Marzudi Joko Hartono, Ketua DPRD Kab. Sarmi Korneles Palobo, ST., Wakapolres Sarmi Kompol Aser Borom, Kabag Pemerintahan Ardin Jamal S.IP., Sekretaris KPU Kab. Sarmi, Bpk. Warsau W. N. Ewanggin, S. Sos., M.A.P, Komisioner KPU Kab. Sarmi Haris Karubaba, Kasubag SDM KPU Sarmi Tito Paradoan, Expedisi / Penyedia Jasa Distribusi Logistik Surat Suara PT. Gelora Aksara Pratama, Sdr. Robby, Kabag Ops Polres Sarmi, AKP Handry Bawiling, S. Sos., M.M, Kanit Reskrim Polsek Kawasan Bandara Sentani, IPDA Zubaer M. Mombay, Kasat Sabhara Polres Sarmi, IPDA Syahruddin, SH, KBO Sat Intelkam Polres Sarmi, IPDA Fransisco Monim, SH, KBO Lantas Polres Sarmi, IPDA Akhsani, SH, Pembina Sentra Gakkumud Kab. Sadmi Takas maruduk SH.MH., Kordiv Hukum dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Provinsia Papya Haritje LatuiHamallo, Kordiv Pencegahan, Partisipasi masyarakat dan Humas Bawaslu Provinsi Papua Yofrey piryamta N. kebelet serta Personil pengamanan dan pengawalan anggota Polres Sarmi sebanyak 6 orang.

Sekretaris KPU Sarmi melaporkan bahwa:
1) Logistik Surat Suara Calon Bupati Kab. Sarmi
Sebanyak 28.883

2) Logistik Surat Suara Calon Gubernur Provinsi Papua 28.883

3) Surat Suara PSU Calon Bupati Sarmi dan Wakil Bupati Sarmi Sebanyak 2000.

4) DPC Gubernur dan Wakil Gubernur 113.

5) DPC Bupati dan Wakil Bupati 113

Pada kesempan tersebut Pj. Bupati Sarmi Ir Iman Djuniawal, M.Si menyampaikan bahwa hari ini kita akan menyaksiskan pendistributian kelengkapan atribut Pemilukada 2024 yang berasal dari Luar Papua apapun yang di didistributikan tetap harus diketahui.

Memferivikasi jenis jumlah barang- barang yang telah di kirim dan dilaporkan untuk bisa digantikan kemudian hari.

Untuk itu kita harus bekerja sama sehingga pelaksnaakan pembukaan gembok untuk barang yang distributikan dan kita bersama- sama menyaksikan apa saja yang berada di dalam Kotak Box, mudah mudahan hal yang didistributikan semua baik dan dapat berlangsung sesuai dengan rencana dan untuk ketua KPU kami berharap bekerja sesuai dengan Prosedur sehingga pelaksanaan tepat waktu. Ucap Pj bupati

Kapolres Sarmi Kompol Suparmin, S.I.P., M.H melalui Kabag Ops Polres Sarmi AKP Handry M. Bawilling, S.Sos.,M.Si menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen untuk memastikan keamanan dan kelancaran distribusi logistik Pemilu.

“Kami dari Polres Sarmi bersama KPU dan Bawaslu Kabupaten Sarmi bersinergi untuk mengawal distribusi logistik Pemilu ini dengan ketat. Kami ingin memastikan semua logistik sampai ke tempat tujuan dengan aman dan tidak ada yang tertinggal,”

Kami berharap dengan pengawalan ketat ini, distribusi logistik Pemilu dapat berjalan lancar dan aman. Sehingga, penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kabupaten Sarmi dapat berjalan dengan sukses dan tanpa kendala, pungkas Kabag Ops

Untuk pengamanan di gudang Logistik Kabupaten Sarmi dilaksanakan oleh Petugas gabungan dari Personil Polres Sarmi dan anggota KPU kabupaten Sarmi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
13
Exit mobile version